Sang Tiga Dewata Murni (hanzi三清; hanyu pinyin: Sānqīng) atau juga diterjemahkan sebagai Tiga Dewata Murni Jernih, sang Tiga Dewata Orisinal, sang Tiga Guru Ilahi, sang Tiga Kejernihan, atau sang Tiga Kemurnian adalah trinitas Taoisme, tiga Dewata tertinggi dalam jajaran Taoisme. Mereka dipandang sebagai manifestasi murni dari Tao (jalan) dan sumber dari segala makhluk. Berdasarkan Tao Te Ching, disebutkan bahwa "Tao menghasilkan Satu; Satu menghasilkan Dua; Dua menghasilkan Tiga; Tiga menghasilkan Segala sesuatu." Secara umum diyakini bahwa: Tao menghasilkan Satu - Wuji menghasilkan Taiji; Satu menghasilkan Dua - Taiji menghasilkan Yin dan Yang [atau Liangyi (兩儀) menurut istilah pembelajaran]. Sementara itu, pernyataan bagaimana Dua memproduksi Tiga masih diperdebatkan di antara para pelajar Taoisme. Kebanyakan pelajar percaya bahwa pernyataan itu merujuk pada Interaksi antara Yin dan Yang, dengan keberadaan Chi atau daya hidup.[1]
Apa yang dimaksud dengan Sang Tiga Dewata Murni?
Ground Truth Answers: trinitas Taoisme, tiga Dewata tertinggi dalam jajaran Taoismetiga Dewata tertinggi dalam jajaran Taoismetiga Dewata tertinggi dalam jajaran Taoisme
Prediction: